Pilih Bahasa
  • Indonesia
  • English

Sejarah FHIL

Sejarah FHIL

Sejarah Fakultas Kehutanan dan Ilmu Lingkungan

Fakultas Kehutanan dan Ilmu Lingkungan disingkat FHIL UHO didirikan berdasarkan SK Rektor Universitas Halu Oleo No. 675/UN/SK/KP/2012 Tanggal 7 Desember 2012 sebagai Fakultas Internal (Non OTK) dengan Dekan Bapak Dr. Ir. Laode Sabaruddin, M.Si.

Pendirian Fakultas Kehutanan diawali dari pendirian Program Studi Manajemen Hutan yang diprakarsai oleh Dekan Fakultas Pertanian periode 2000-2004 (Ir. Hj. Husna), yang didasarkan pada tersedianya sumberdaya manusia berlatarbelakang akademik bidang kehutanan dan kebutuhan Sarjana Kehutanan di Provinsi Sulawesi Tenggara yang sejalan dengan upaya-upaya pemerintah dalam melestarikan sumberdaya hutan. Atas berkat kerjasama semua pihak terutama civitas akademika FHIL sejak menjadi Prodi Manajemen Hutan sebagai embrio, didukung oleh pimpinan FHIL terkhusus Rektor UHO dan jajarannya yang direstui oleh Allah melalui Kemendikbud saat itu resmi berdiri sebagai Fakultas definitive pada tahun 2014 berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No. 149 Tahun 2014 Tanggal 14 Oktober 2014 Tentang Organisasi Tata Kerja (OTK) Universitas Halu Oleo dengan Dekan pertama yang dipilih melalui Senat FHIL adalah Bapak Prof. Dr. Ir. Laode Sabaruddin, M.Si. untuk masa jabatan 4 tahun (2014-2018) sesuai SK Rektor UHO Nomor: 2149/UN29/SK/KP/2014, Tanggal 1 Desember 2014.


Program Studi Manajemen Hutan yang merupakan embrio berdirinya Fakultas Kehutanan dan Ilmu Lingkungan saat ini,didirikan pada Tahun 2004 berdasarkan SK Dirjen DIKTI Nomor: 3011/D/T/2004, yang bernaung pada Jurusan Budidaya Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Halu Oleo yang pada saat itu Dekan Fakultas Pertanian dijabat oleh Ir. Taane La Ola, MP. Selanjutnya pada tahun 2007 Program Studi Manajemen Hutan Fakultas Pertanian Universitas Halu Oleo terakreditasi C, melalui SK Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) Nomor: 017/BAN- PT/AkX/S1/2007. Program Studi Manajemen Hutan berkembang menjadi Jurusan Kehutanan Internal berdasarkan SK Rektor tertanggal 22 Januari 2009 No: 06/H29/SK/PP/2009, dengan satu program studi yaitu Program Studi Kehutanan dengan 4 (empat) konsentrasi yaitu Konsentrasi Manajemen Hutan, Budidaya Hutan, Konservasi Sumberdaya Hutan, dan Teknologi Hasil Hutan.

Seiring dengan tuntutan kebutuhan pengelolaan sumberdaya alam dan lingkungan di Sulawesi Tenggara, maka pada tanggal 1 Agustus 2013 dibentuk Program Studi Ilmu Lingkungan sesuai dengan SK Rektor Nomor 907/UN29/SK/KP/2013 sebagai salah satu program studi/Jurusan di Fakultas Kehutanan dan Ilmu Lingkungan. Sejak awal berdirinya, Program Studi Manajemen Hutan dan Jurusan Kehutanan telah mengalami beberapa kali pergantian pimpinan Jurusan dan Program Studi, sedangkan Jurusan Ilmu Lingkungan sebagai jurusan baru belum pernah mengalami pergantian pimpinan dimana Ketua Jurusan masih merangkap sebagai Koordinator Program Studi.